TIPS PENTING BELANJA ONLINE AGAR AMAN DI INTERNET

Melakukan pembelian barang di Internet atau istilahnya belanja Online di Internet sudah menjadi "gaya hidup" bagi sebagian besar ...




Melakukan pembelian barang di Internet atau istilahnya belanja Online di Internet sudah menjadi "gaya hidup" bagi sebagian besar masyarakat modern saat ini. Kemudahan yang ditawarkan seakan akan mampu menggantikan "cara lama" dalam betransaksi / jual beli barang. Memang benar dengan berbelanja online di Internet, para calon pembeli tidak perlu mempersoalkan tentang waktu dan tempat, karena barang barang "buruan" bisa dilihat dan diorder darimana saja kapan saja asalkan ada uang dan perangkat yang terkoneksi internet.


Lantas, apakah berbelanja online di Internet itu aman ? Jawabannya bisa iya bisa tidak. Dikatakan aman apabila, orang yang berjualan di Internet itu memang benar benar murni berjualan (ada barang / jasa yang dijual), sehingga kedua belah pihak baik penjual maupun pembeli saling diuntungkan. Bisa juga dikatakan tidak aman, bila ada orang yang berpura pura berjualan tetapi setelah bertransaksi & mendapatkan uang ia kabur tanpa memberikan barang / jasa yang dipesan oleh pembeli (penipuan). Sebenarnya jika difahami lebih dalam, internet itu ibarat hutan rimba, ada yang bagus, ada yang jelek, ada yang jujur, ada pula yang bohong.

Berikut ini tips aman berbelanja di Internet :


SITUS WEB PENJUAL ONLINE


Apabila ingin berbelanja suatu barang / jasa di internet sebaiknya anda mencari lebih jauh informasi tentang "kredibitas merchant / perusahaan" yang menjual barang / jasa tersebut. Misalnya dengan mencari informasi di Google dengan mengetikkan nama websitenya, melihat review review orang lain tentang web tersebut, sudah berapa lama umur web tersebut, atau menanyakan kepada teman yang sering berbelanja online untuk mengecek kebenaran merchant tsb. Bisa juga dengan menanyakan kantor "nyata" perusahaan penjual online tersebut.


JANGAN TERGIUR HARGA MURAH


Hal yang paling sering terjadi pada kasus penipuan online adalah tentang harga barang / jasa yang sangat miring bahkan bisa dibilang tidak masuk akal. Anggap saja sebuah barang mempunyai pasaran harga 1 juta, namun hanya ditawarnya 500 rb atau bahkan dibawahnya. Mungkin memang ada barang yang dijual dengan harga miring atau "cuci gudang", namun anda harus tetap waspada tentang kemungkinan adanya penipuan. Ada baiknya ada mengetahui harga pasaran barang tersebut, sebelum memutuskan untuk membeli.

METODE PEMBAYARAN


Metode pembayaran yang biasa dilakukan untuk bertransaksi online banyak macamnya, mulai dari Transfer bank, dengan kartu kredit, menggunakan payment processor (paypal, payoneer, dll), ataupun COD Cash On Delivery (ada uang ada barang). Utamakan menggunakan metode pembayaran COD dengan bertemu langsung kepada penjual untuk serah terima barang. Metode pembayaran COD juga sangat di anjurkan bagi anda yang ingin membeli barang / jasa pada penjual yang dipertemukan melalui situs situs perantara perdagangan online seperti Berniaga.com, OLX.co.id, forum forum online, seperti facebook twitter, bbm, dll.

TESTIMONIAL PEMBELI


Suatu website atau toko online, biasanya akan memberikan halaman khusus testimoni pembeli. Testimoni ini adalah kesaksian para pembeli yang telah melakukan transaksi pembelian sehingga akan meyakinkan calon pembeli lain bahwa toko online tersebut memang benar benar murni berjualan. Jika anda tidak menemui halaman testimonial pada suatu web / toko online, sebaiknya anda waspada dan menanyakannya kepada pemiliki olshop tersebut.

Itulah tips berbelanja online yang aman di Internet, sebagai calon pembeli kita harus selalu waspada akan resiko yang bisa merugikan diri sendiri, untuk mengatasi hal ini maka kita perlu meneliti terlebih dahulu, kira kira amankah jika berbelanja online di Internet.

Related

Lifestyle 17011373231674926
item